Dewasa ini generasi Milenial dan Gen Z sepertinya lebih suka menonton berbagai tayangan lewat layanan streaming dibanding televisi ya?
Bukti bahwa mereka lebih menyukai layanan streaming ini bisa dilihat dengan
banyaknya generasi Milenial dan Gen Z yang betah berlama-lama memandang layar
ponsel ketimbang televisi.
Termasuk juga saya. Hehehe…
Apalagi sejak konten hiburan yang bisa dinikmati melalui
ponsel kian beragam, tidak saja konten berupa foto dan video dalam format story, short, ataupun vlog, tapi
juga live streaming.
Buat kamu para Milenial dan Gen Z yang akrab dengan media
sosial pastinya sudah tidak asing lagi dengan layanan live streaming kan?
Live streaming adalah
kegiatan yang direkam secara langsung menggunakan kamera sehingga kita bisa
menonton aktivitas yang sedang dilakukan oleh streamer yaitu orang yang melakukan live streaming secara lebih real.
Nah, kabar baiknya nih, layanan live streaming kini juga tersedia di IDN App yaitu aplikasi baca berita dan hiburan besutan IDN Media.
Layanan live streaming yang
tersemat pada IDN App jelasnya menawarkan fitur-fitur
menarik yang tidak akan kamu dapatkan di aplikasi lain.
Wah, jadi penasaran ya?
Tapi sebelum menjelajahi fitur-fitur menarik dari layanan tersebut,
akan lebih baik kalau kamu berkenalan terlebih dahulu dengan IDN Media sebagai perusahaan platform media yang menciptakan IDN App berikut fitur-fitur menarik termasuk juga layanan live streaming yang tersemat di dalamnya.
IDN Media
sebagai One-Step Content Platform
untuk Milenial dan Gen Z
IDN Media
adalah perusahaan platform media
untuk Milenial dan Gen Z yang didirikan oleh dua bersaudara yaitu Winston Utomo dan William Utomo dengan visi untuk mendemokratisasi informasi dan
memberikan dampak yang positif bagi masyarakat.
Sejak berdiri pada tanggal 8 Juni 2014 pukul 11.00 WIB dan
hingga kini IDN Media terus
berkembang pesat dan menjadi perusahaan media terkemuka di Indonesia.
IDN Media telah
berhasil memberikan dampak positif kepada 80 juta+ Milenial dan Gen Z hingga
tidak ada lagi kesenjangan informasi yang mereka terima. Berkat IDN Media akses informasi yang sama
tidak saja berpusat di Jakarta tetapi menyebar di seluruh wilayah Indonesia.
Sekilas tentang IDN Media dan IDN App |
Platform IDN Media saat ini mencakup Web dan Mobile Web IDN Times,
Popbela.com, Popmama.com, Duniaku.com, GGWP.id dan Fortuneidn.com serta mobile
aplikasi yaitu Yummy App dan IDN App.
Nah, IDN App ini
merupakan wujud dari visi dibalik keinginan Founder IDN Media untuk menjadikan IDN Media sebagai one-step content platform.
Sebagai mana yang kamu tahu IDN App adalah
aplikasi baca berita dan hiburan terlengkap khas Milenial dan Gen Z, di mana
mereka dapat menikmati beragam jenis konten sekaligus tanpa harus keluar masuk
aplikasi yang berbeda.
IDN App sebagai one-step content platform menyajikan konten-konten dengan topik yang fresh dan bervariasi, mulai dari news, lifestyle, beauty, fashion, sport, parenting hingga food, gaming, dan masih banyak lagi.
Cukup dengan install IDN App melalui Play Store
atau App Store kamu dapat
mengonsumsi beragam konten yang berkualitas hanya dalam satu aplikasi.
Selain kemudahan memperoleh informasi, IDN App juga memberikan wadah untuk kamu dan para pengguna
lain bisa saling berbagi pandangan dan pengetahuan dengan menyediakan ruang
diskusi untuk membahas suatu isu secara lebih mendalam.
Menurut saya IDN App merupakan satu-satunya aplikasi baca berita dan hiburan yang kaya akan fitur menarik dan bermanfaat.
Sampai saat ini pun IDN App tak
henti-hentinya melakukan inovasi demi memberikan pengalaman terbaik kepada para
penggunanya. Hal itu terbukti dengan IDN App yang
baru-baru ini kembali memperkenalkan fitur terbarunya yaitu IDN Live.
IDN Live Hadirkan Beragam Konten Live Streaming
Berkualitas
Sekilas tentang IDN Live |
Seiring berkembangnya konten berita dan hiburan yang makin
beragam, IDN Media sebagai
perusahaan platform media terkemuka
di Indonesia telah menghadirkan fitur
IDN Live di IDN App. IDN Live adalah
layanan live streaming yang menyajikan beragam
konten menarik dan berkualitas dari para streamer
IDN Live.
Kira-kira siapa
sajakah streamer di IDN Live?
Nah, di IDN Live
kamu berkesempatan untuk berinteraksi dengan streamer favorit baik itu influencer,
gamer, beauty vlogger maupun content
creator lainnya. Para streamer
tersebut sudah melalui serangkaian proses seleksi dan memenuhi kriteria untuk
bergabung sebagai streamer di IDN Live yang siap membagikan
konten-konten positif dan pastinya menarik untuk ditonton.
Lalu adakah kelebihan yang hanya dimiliki IDN Live?
Tentu saja ada. Salah satu kelebihan IDN
Live ini kamu sebagai audience yaitu
orang yang menonton konten live streaming bisa memberikan apresiasi berupa Virtual
Gift dalam bentuk animasi bergerak kepada streamer favoritmu. Sehingga kesempatan kamu untuk mendapat sapaan
balik dari mereka pun semakin besar.
Gimana? Menarik nggak tuh?
Tambah menarik lagi karena kamu juga berkesempatan menjadi
streamer favorit dan punya audience setia hingga mendapatkan virtual gift dari mereka. Nantinya virtual gift ini dapat dikonversikan
menjadi poin dan ditukarkan ke rupiah.
Sampai di sini apakah kamu jadi makin penasaran dengan fitur-fitur
menarik dari IDN Live?
Baiklah, sekarang tiba saatnya kita menjelajah lebih jauh.
Menjelajahi Beragam Fitur IDN Live di IDN App
Selain
menyajikan konten-konten berkualitas, IDN
Live juga dilengkapi dengan fitur-fitur menarik untuk memberikan pengalaman
terbaik saat menonton tayangan live streaming bagi
para penggunanya.
Ada apa
saja? Yuk, disimak!
1
Bisa Beli Gold untuk Ditukar dengan Virtual Gift
Saat pertama kali mendaftar IDN App kamu
akan memperoleh sejumlah gold yang
bisa kamu gunakan untuk memberikan apresiasi berupa virtual gift kepada streamer.
Namun, untuk terus dapat memberikan virtual
gift kepada streamer favorit,
kamu tentu membutuhkan lebih banyak gold.
Gold adalah mata uang digital dalam IDN App yang dapat ditukarkan dengan virtual gift. Kamu bisa membeli sejumlah gold melalui pembayaran yang disediakan oleh Play Store dan App Store. Ada beragam pilihan paket gold yang bisa kamu pilih sesuai keinginan dan kebutuhan kamu, baik itu virtual gift tipe besar maupun virtual gift tipe kecil. Rentang harga virtual gift-nya bisa kamu lihat di live streaming room ya.
Namun,
hal yang perlu digarisbawahi bahwa gold
hanya bisa dibeli menggunakan rupiah. Artinya meski kamu memiliki poin dalam
jumlah tertentu, poin tersebut tidak dapat ditukarkan menjadi gold. Begitupun sebaliknya, gold yang sudah kamu beli juga tidak dapat
dikonversi ke bentuk poin.
Di bawah ini saya bagikan langkah-langkah membeli (top up) gold.
Cara top-up gold |
- Top up yang dilakukan
saat live streaming berlangsung: klik icon berbentuk kotak kado berwarna merah yang
terletak di bagian bawah layar streaming
room kemudian akan muncul pilihan jumlah gold.
- Top
up melaui halaman profil: Buka halaman profil lalu klik section gold kemudian akan muncul
pilihan jumlah gold.
- Pilih
jumlah gold yang kamu inginkan, lalu
klik tombol [Beli]
- Selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman pembelian yaitu melalui Google Play bagi pengguna android dan App Store bagi pengguna IOS.
- Setelah
melakukan pembayaran kamu akan diarahkan kembali ke live streaming room. Kamu dapat mengecek jumlah gold yang kamu
miliki melalui halaman profil.
2
Bisa Sawer Streamer Favorit Pakai Virtual Gift
Di IDN Live, interaksi antara audience
dan streamer makin menarik sebab audience dapat mengirimkan virtual gift kepada streamer favorit. Semakin sering kamu memberi virtual gift kepada streamer
akan semakin besar pula kesempatan kamu mendapatkan sapaan balik dari mereka.
Ada
beragam virtual gift yang dapat kamu
hadiahkan untuk streamer favoritmu,
mulai dari aneka makanan nusantara seperti siomay dan nasi goreng, barang mewah
seperti emas batang dan jet pribadi, hewan seperti kucing dan kupu-kupu, bahkan
hantu seperti kuntilanak hingga pocong dan masih banyak lagi.
Berbagai virtual gift ini akan tampil dalam live streaming room ketika kamu menonton konten live yang sedang berlangsung. Pada saat inilah kamu bisa memberikan virtual gift kepada streamer. Nantinya virtual gift yang kamu berikan secara otomatis akan terkonversi menjadi poin sesuai dengan nilai yang telah ditetapkan yang kemudian dapat ditukarkan menjadi rupiah oleh streamer.
Nah,
hal yang harus kamu tahu bahwa virtual
gift yang sudah kamu berikan kepada streamer
tidak bisa kamu batalkan atau tarik
kembali. Jadi pastikan jumlah dan kepada siapa kamu memberikan virtual gift tersebut telah sesuai
keinginan kamu ya.
Sekarang, pertanyaannya bagaimana cara mendapatkan virtual gift tersebut?
Cara membeli Virtual Gift |
- Setelah memiliki sejumlah gold kamu bisa membeli virtual gift di live streaming room pada saat streaming berlangsung.
- Klik ikon kotak kado berwarna merah yang terdapat di bagian bawah tayangan video. Akan muncul berbagai pilihan virtual gift yang bisa kamu berikan kepada streamer.
- Pilih satu virtual
gift yang kamu inginkan sesuai dengan jumlah gold yang kamu miliki lalu klik [Kirim]
3
Bisa
Pilih Konten Live Streaming Sesuai Topik Kesukaan
Pada
saat masuk ke fitur IDN live kamu
akan menemukan semua tayangan live streaming yang
sedang berlangsung. Ada berbagai konten menarik yang dibawakan oleh streamer di IDN Live sesuai dengan topik yang mereka kuasai.
Namun, jika kamu ingin memilih tayangan dengan topik
tertentu saja, kamu tinggal menekan kategori topik yang terletak di bagian atas
konten. Ada beragam topik yang tersedia mulai dari e-sports, gaming, fashion dan banyak topik lainnya.
Selain
itu kamu juga bisa melihat tayangan live streaming yang
sedang trending lho. Hanya sekali
sentuhan yaitu dengan menekan kategori Trending,
konten-konten yang sedang ramai ditonton pada saat itu secara otomatis akan ditampilkan
pada layar ponselmu.
4
Bisa Berinteraksi dengan Streamer Favorit Lewat Kolom Komentar
Hal yang sulit dilewatkan saat menonton konten live streaming adalah kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan streamer favorit lewat fitur live chat atau kolom komentar. Nggak
jarang komentar yang kita kirim biasanya akan mendapat tanggapan dari streamer.
Begitupun dengan IDN
Live. Karena konten yang sedang tayang minim proses editing, streamer jadi
punya banyak waktu untuk membaca dan menanggapi pesan yang kamu kirimkan lewat live
chat.
Terlebih di IDN
Live ada virtual gift yang dapat
kamu berikan kepada streamer sehingga
kesempatan untuk mendapatkan tanggapan dari mereka pun semakin terbuka lebar.
5
Bisa Share Video Live Streaming ke Berbagai Media Sosial
Satu hal yang tidak kalah menarik dari fitur IDN Live yaitu kamu bisa share tayangan yang sedang kamu tonton
ke media sosial. Dengan begitu kita bisa menyaksikan tayangan favorit secara
bersama-sama. Semakin banyak yang bergabung di live streaming interaksi akan semakin
ramai sehingga kegiatanmu juga akan semakin seru dan menyenangkan.
Caranya
bagaimana?
Kamu
hanya perlu menekan icon sharing
yang terletak di pojok kiri bawah pada tayangan video. Kamu bisa membagikan
tayangan yang dibawakan oleh streamer
favoritmu ke berbagai media sosial seperti WhatsApp, Instagram, Facebook,
LinkedIn dan lainnya.
6
Bisa Nonton Live Streaming Sambil Baca Artikel Favorit
Jika ada yang bertanya di mana kita bisa nonton live streaming sambil baca artikel favorit, maka jawabannya hanya IDN App.
Ya. Pengguna semakin dimanjakan berkat hadirnya fitur IDN Live di IDN App. Di mana sekarang kamu bisa
menonton tayangan live streaming sambil membaca
artikel maupun mengerjakan kuis. Sebab konten IDN Live bisa ditampilkan dalam 3 pilihan mode yaitu full screen, bioskop dan mini player.
Jika ingin menyaksikan konten live sambil membaca artikel, kamu tinggal memilih mode mini player dengan menekan tombol panah
yang terletak di kanan atas pada tayangan video.
7
Bisa Follow dan Lihat Profil Streamer
Tak berbeda jauh dengan media sosial, di IDN Live kamu
juga bisa mengikuti satu sama lain berkat adanya fitur Follow. Dengan fitur ini kamu bisa menyesuaikan
tayangan dengan streamer yang kamu sukai, sekaligus agar tidak ketinggalan
aktivitas streaming dari streamer favorit kamu.
Untuk menggunakannya kamu hanya tinggal menekan tombol [Ikuti] atau icon [+] pada layar ponselmu. Di sini kamu juga dapat melihat profil streamer untuk mengetahui informasi
lebih detail tentang streamer.
Bagaimana? Beragam dan menarik sekali fitur-fitur yang
ditawarkan IDN Live bukan?
Saya sendiri sudah berulangkali menonton tayangan live streaming di IDN App. Saya suka topik seputar lifestyle. Meski begitu saat masuk ke IDN Live saya tidak pernah absent mengecek tayangan apa yang sedang
trending atau sedang ramai ditonton
oleh audience lain. Barangkali ada topik
favorit saya juga di situ kan?
Ada pun langkah-langkah menonton live streaming saya bagikan di bawah
ini.
Cara menonton Live Streaming |
- Buka IDN App lalu masuk ke halaman IDN Live. Akan ditampilkan konten live streaming dengan berbagai topik yang sedang berlangsung.
- Pilih salah satu tayangan sesuai topik kesukaanmu.
- Selanjutnya kamu akan dibawa masuk ke live streaming room sesuai konten yang kamu pilih.
IDN Live
Streamer Fund Rp. 50 Miliar : Bentuk Apresiasi untuk Streamer IDN Live
Kabar baik, selain bisa menikmati beragam konten live streaming, kamu juga memiliki kesempatan untuk bergabung menjadi streamer dan mendapatkan penghasilan tambahan dengan nominal yang menggiurkan.
Tidak tanggung-tanggung IDN
Media telah menyiapkan dana sebesar Rp. 50 Miliar rupiah untuk para
streamer IDN Live. Oleh karenanya program
ini dinamakan IDN Live Streamer Fund Rp.
50 Miliar.
Diadakannya program
IDN Live Streamer Fund Rp. 50 Miliar sebagai bentuk dukungan dan apresiasi
untuk para streamer yang tergabung di
IDN Live agar mereka semakin
semangat berekspresi dan berkreasi dalam membuat konten-konten yang bermanfaat
untuk audience.
Siapa saja memiliki kesempatan untuk bergabung menjadi
bagian dari streamer IDN Live. Kamu bisa mengajak teman
sebanyak-banyaknya untuk berpartisipasi membuat konten live streaming yang keren dan disukai oleh audience. Nantinya mereka yang memenuhi syarat akan mendapatkan
penghasilan tambahan dari IDN Live.
Penghasilan yang diperoleh akan dihitung berdasarkan kombinasi faktor seperti jumlah waktu streaming, jumlah pemirsa, tingkat interaksi, virtual gift dan berbagai faktor lain.
Namun, mereka yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan dari program IDN Live Streamer Fund Rp. 50 Miliar harus memenuhi kriteria di bawah ini.
- Memiliki
minimal 100 pengikut di IDN App
- Konsisten melakukan streaming harian di IDN Live
- Mempromosikan kepositifan dan inklusivitas
- Kreatif, autentik dan asli
- Mematuhi pedoman komunitas IDN Live
Selain penghasilan tambahan dengan jumlah yang fantastis,
kamu juga berkesempatan memperoleh fasilitas dan berbagai dukungan lain dari IDN Media. Hal ini menjadi bukti nyata
bahwa IDN Media benar-benar
berkomitmen mendorong dan membangkitkan kreativitas Milenial dan Gen Z di
Indonesia.
Adapun dukungan yang akan kamu peroleh yaitu:
Jadi Streamer IDN Live dan Dapatkan Lebih Banyak Keuntungan
Untuk bergabung menjadi streamer di IDN Live kamu harus melakukan pendaftaran akun IDN terlebih dahulu.
Streamer
yang tergabung menjadi bagian dari IDN
Live adalah orang-orang yang memenuhi kriteria dan telah melewati
serangkaian proses seleksi yang dilakukan oleh tim IDN Live.
Berikut ini langkah-langkah untuk bergabung menjadi streamer di IDN Live.
- Download IDN App versi terbaru lalu buat akun baru
- Submit data diri melalui link Google Form Pendaftaran IDN Live New Streamer
- Tunggu sampai tim IDN Live selesai memverifikasi data dan mengaktifkan akun streamer kamu. Kandidat yang memenuhi kriteria akan dihubungi oleh pihak IDN Media.
- Setelah akun streamer kamu aktif, tim IDN Live akan menginformasikan melalui email dan ikuti langkah selanjutnya untuk menyelesaikan pendaftaran.
- Kamu akan diminta untuk logout dari aplikasi IDN App versi terbaru lalu login kembali
- Klik menu [Live] yang terletak di bagian atas layar pada halaman Home
- Klik icon tambah [+]yang terletak di bagian bawah layar pada halaman Home
- Jika muncul pilihan ‘Live Streaming’ artinya akun kamu telah berhasil diperbarui sebagai user Streamer.
Catatan: Jika belum muncul pilihan ‘Live Streaming’ silahkan menghubungi tim IDN
Live melalui email:
support@idn.media
Setelah terdaftar sebagai streamer di IDN Live
kamu bisa mulai merekam konten live streaming sesuai
minat dan topik yang kamu kuasai, dengan syarat konten-konten yang kamu buat tidak mengundang provokasi, mengandung unsur
SARA dan pornografi serta ujaran kebencian.
Lalu bagaimana cara melakukan live steaming?
Berikut ini saya bagikan langkah-langkahnya.
Cara Live streaming |
- Masuk menggunakan akun streamer
yang sudah tervalidasi di IDN App
- Buat konten live dengan menekan icon tambah [+] pada halaman Home
- Buat deskripsi mengenai konten live yang akan kamu lakukan kemudian klik tombol [Buat Live Streaming]
- Setelah berada di ruang streaming, audience akan masuk room lalu kamu bisa memulai aktivitas live streaming.
Catatan: streamer
bisa membatalkan aktivitas live yang sudah terjadwal dengan menekan icon [titik tiga] di menu live
yang terdapat pada halaman home.
Kamu bisa mengatur jadwal live streaming sesuai waktu yang kamu kehendaki. Nantinya tim IDN Live akan bantu menginformasikan
kepada audience jika kamu sedang
melakukan live streaming. Adapun para audience IDN Live terdiri dari pembaca dan
penulis artikel maupun followers
kamu.
Di sini kamu berkesempatan mendapat penghasilan tambahan
yang berasal dari virtual gift yang
diberikan oleh audience. Virtual gift yang kamu peroleh akan
dikonversikan menjadi poin sesuai dengan jumlah yang ditetapkan.
Kamu bisa mengecek total poin yang kamu peroleh pada
halaman Rangkuman Live Streaming setelah
kamu menyelesaikan aktivitas live.
Jumlah viewers tidak akan mempengaruhi
nilai poin yang kamu dapatkan, sebab poin hanya diperoleh dari virtual gift yang diberikan oleh audience.
Adapun nilai virtual
gift yang akan dikonversikan ke bentuk poin jumlahnya sama dengan harga gold yang tertera di masing-masing jenis
virtual gift yang diberikan audience.
Di mana 1 gold bernilai 4 poin,
jika audience memberi kamu virtual
gift kuntilanak (10 gold)
maka kamu akan mendapatkan poin sejumlah 40.
Lalu kapan poin yang terkumpul dapat ditukarkan menjadi
rupiah?
Kamu bisa melakukan redeem
atau menukarkan poin yang sudah kamu peroleh setelah pendapatan poin kamu
mencapai 2.500 yakni senilai Rp. 250.000.
Silahkan cermati setiap langkahnya di bawah ini.
- Masuk ke halaman Profil lalu klik section IDN Point.
- Akan muncul jumlah poin yang kamu miliki. Sebelum itu, silahkan masukkan nomor rekening dan buku tabungan untuk tujuan transfer.
- Pastikan nama pemilik rekening dan nomor rekening sesuai dengan yang tertera di buku tabungan kamu.
- Masukkan data nomor rekening lalu pilih jumlah poin yang akan di-redeem.
- Terakhir klik [Redeem].
Mohon tunggu sampai dana berhasil ditransfer ke rekening kamu. Proses pencairan
dana memerlukan waktu 5 hari kerja dihitung sejak waktu pengajuan redeem.
IDN Live Tawarkan Beragam Keunggulan yang Tak Ada Duanya
Ada banyak keunggulan dari layanan live streaming yang hanya bisa kamu temukan dalam fitur IDN Live di IDN App. Beberapa keunggulan
tersebut di antaranya:
Unduh IDN App Versi Terbaru, Gunakan IDN Live, dan Raih Semua Benefit yang Ditawarkan
Hadirnya fitur IDN
Live di IDN App membuat kamu bisa melakukan lebih
banyak aktivitas seru, tidak hanya membaca atau menulis berita tetapi juga
menonton maupun melakukan live streaming.
Sebagai audience
kamu bisa menonton konten live streaming sambil
membaca berita dan berinteraksi dengan streamer
favorit lewat fitur live chat maupun virtual gift.
Tak hanya itu, kamu juga bisa bergabung menjadi streamer lalu melakukan live streaming dan ditonton oleh audience.
Selain menerima virtual gift dari audience, di sini kamu juga berkesempatan
memperoleh penghasilan tambahan melalui program IDN Live Streamer Fund Rp. 50 Milliar.
Bagaimana? Setelah mengetahui fitur dan benefit menarik
yang ditawarkan IDN Live, pastinya
kamu makin tertarik untuk segera mencobanya bukan?
Sekarang kamu hanya perlu menginstal IDN App versi
terbaru di Play Store bagi pengguna android dan App Store bagi pengguna IOS. Namun jika kamu sudah menginstal IDN App versi
sebelumnya, maka kamu cukup update IDN App ke versi terbaru, minimal 6.17 untuk dapat menggunakan fitur IDN Live.
Setelahnya kamu bisa langsung mencoba fitur IDN Live dan raih semua benefit yang ditawarkan.
Selamat mencoba!
Referensi:
- IDN App
- IDN Media (www.idn.media)
- IDN Times (www.idntimes.com)
- Gambar yang digunakan sebagai media pendukung diambil dari IDN App dan website IDN Times. Semua gambar diolah kembali oleh penulis dengan menggunakan aplikasi Photoshop